Pelaku Perampokan Memakai Kaos Bertuliskan Polantas Ditangkap

Pelaku perampokan yang viral di pelelawan riau
Pelaku perampokan yang viral di pelelawan riau

Sumbarheadline-Setelah sempat buron lebih kurang 4 hari, pelaku perampokan BRI Link di jalan Seminai, Pangkalan Kerinci, Pelelawan, Riau, berhasil ditangkap.

Pelaku perampokan yang saat melakukan aksi dengan memakai baju kaos bertuliskan “Polantas” tersebut diringkus di Pangkalan Kerinci oleh tim gabungan Dirreserse Polda Riau, Jumat (16/8) pagi.

Bacaan Lainnya

Menurut Dirreskrimum Polda Riau, Kombes Pol Asep Darmawan, pelaku perampokan di BRI Link memakai baju kaos bertuliskan polantas berinisial “Fi” ditangkap pada jumat pagi, ungkapnya.

Pelaku bukanlah merupakan anggota polisi, tetapi merupakan tenaga sekeruti, sambungnya lagi.

Asep Darmawan menjelaskan saat melancarkan aksi bandit jalanannya pelaku menggunakan baju kaos bertuliskan “polantas”.

Adapun perampokan yang dilakukan pelaku serta terekam kamera tersebut terjadi Minggu 11 Agustus 2024 malam di BRI Link jalan Seminai, Pangkalan Kerinci.

Dalam melancarkan aksinya mulanya pelaku terlihat mondar mandir di lokasi dengan memakai helm warna merah. Sekira pukul 20.30 pelaku masuk ke gerai BRI Link dan langsung menuju kasir serta langsung mengancam dua petugas wanita dengan senjata tajam.

Kedua korban wanita petugas BRI Link itu ketakutan ketika pelaku mengancam mereka. Saat itu pelaku meminta agar kedua petugas menyerahkan uang yang di dalam gerai.

Karena ketakutan sejumlah uang senilai  Rp 72.690.000, diserahkan ke pelaku. Selanjutnya pelaku mengambil uang tersebut dan dimasukan ke dalam kantong kresek warna hitam. Usai melakukan aksi perampokannya selanjutnya pelaku kabur melarikan diri hingga akhirnya berhasil dutangkap.

Saat ini pelaku sudah diamankan dan masih dilakukan proses pemeriksaan, papar Asep Darmawan mengatakan. (kr)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *