Rida Ananda Lepas Peserta O2SN Dan GSI Ke Tingkat Nasional

Sumbarheadline-Penjabat Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda melepas peserta O2SN dan GSI ketingkat nasional di pendopo rumah dinas Wali Kota pada Minggu (17/09/23).

Dalam acara pelepasan ini di hadiri oleh seluruh peserta yang berjumlah 31 orang, orang tua murid, pelatih serta guru pendamping.

Bacaan Lainnya

Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan, Dr. Dasril. Spd, M.Pd beserta kepala sekolah SMP 1, 2, 4 dan SMP 9. Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan Dasrip menyebutkan bahwa anak-anak ini telah menjadi juara di tingkat provinsi sehingga di utus ke tingkat nasional.

Dikatakan Dasril Pemerintah Kota Payakumbuh melalui Dinas Pendidikan juga telah menganggarkan uang penghargaan untuk anak-anak yang akan berlomba di tingkat nasional tersebut.

Sejalan dengan hal tersebut Penjabat Wali Kota Rida Ananda dalam sambutanya turut mengingatkan kepada tim yang berangkat untuk tetap disiplin serta memaksimalkan potensi yang ada.

Terakhir Rida Ananda mengatakan selalu mencari kawan di manapun berada serta terus mempromosikan Kota Payakumbuh. Bagaima indahnya, kulinernya, masyarakatnya, kotanya sehingga Payakumbuh makin terkenal di kancah nasional.

Karena bagai manapun tim ini adalah duta Payakumbuh. Sehingga perlu menjaga nama baik Payakumbuh tutup rida ananda.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *