Pengemis Bermodus Lumpuh Pencuri Laptop di Mesjid UNP Ditangkap Polisi

Pengemis pencuri laptop di Mesjid Al Azhar ditangkap polisi (foto IG David wewe)
Pengemis pencuri laptop di Mesjid Al Azhar ditangkap polisi (foto IG David wewe)

Sumbarheadline– Sempat menghilang setelah berhasil menggasak sebuah laptop milik jamaah Mesjid Al Azhar Universitas Negeri Padang (UNP) pada Minggu 8 Desember 2024 yang lalu, terduga pelaku berhasil ditangkap.

Terduga yang biasa dipanggil dengan nama “Apaik” dan berprofesi sebagai pengemis dengan modus berpura pura mengalami kelumpuhan tersebut ditangkap di pinggiran jalan raya kawasan depan DPRD Sumbar oleh Tim Klewang Reskrim Polresta Padang, Selasa (7/1/25) pagi.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut dibenarkan dan dikatakan oleh Kepala Tim (Katim) Klewang Aiptu David Wewe di dalam unggahan akun sosial medianya.

Menurutnya terduga pelaku ditangkap dipinggiran jalan raya saat sedang menjalankan aktifitasnya sebagai pengemis. Diketahui dirinya yang berpura pura mengalami kelumpuhan tersebut merupakan terduga pelaku penggasakan sebuah laptop di dalam Mesjid Al Azhar UNP.

Saat ini terduga sudah diamankan di Mapolresta Padang dan masih mendalami pemeriksaan. Katim Klewang Polresta Padang tersebut juga menambahkan jika terduga pelaku merupakan seorang residivis dalam kasus yang sama dan sempat ditahan di Polres Solok Selatan, tutupnya.

Sebelumnya seperti diketahui pada Minggu (8/12/2024) sekira pukul 15.00 WIB telah terjadi pencurian sebuah tas hitam yang berisikan laptop milik seorang jamaah yang sedang mengerjakan ibadah Sholat di Mesjid Al Azhar UNP.

Aksi pencurian tersebut terekam oleh kamera CCTV. Terlihat terduga pelaku mendekati tas hitam dan detik berikutnya dirinya memasukan tas yang beriskan laptop itu kedalam karung dan selanjutnya dirinya berjalan ke arah luar dengan menggunakan tongkat. (AA)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *