Kembali Terjadi Erupsi Gunung Merapi

Sumbarheadline-Kembali terjadi erupsi pada Gunung Merapi, Kamis (30/5) siang sekira pukul 13.04 WIB.

Dari informasi serta keterangan pihak PGA Bukittinggi Ahmad Rifandi, erupsi tersebut memuntahkan abu vulkanik hingga kurang lebih 2000 m diatas puncak gunung, ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Ia juga menyebutkan berdasarkan hasil pantauan, kolom abu berwarna kelabu itu intensitasnya lebih condong ke arah barat laut, sambungnya.

Ahmad Rifandi menghimbau kepada warga sekitaran gunung merapi, jika terjadi hujan abu diharapkan untuk memakai masker demi menghindari gangguan saluran pernapasan (ISPA).

Selain itu dia meminta agar sumber air air bersih milik warga agar bisa diamankan agar tidak terjadi penumpukan material abu.

Di jelaskan saat ini kondisi gunung Merapi masih dalam status tahap III atau siaga. Walau begitu pihaknya mengimbau para pendaki ataupun wisatawan agar tidak memasuki areal dalam radius 4,5 km dari pusat erupsi.

Sementara himbauan lainnya ia meminta agar warga masyarakat yang tinggal di seputaran kawasan agar tetap tenang, dan jangan mudah terpancing dengan info info hoax yang sifatnya menyesatkan, tutupnya mengatakan. (ezi)

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *