Sumbarheadline-Merebak rumor serta spekulasi terkait misteri kematian seorang pelajar SMP yang jenazahnya ditemukan mengambang di Batang Kuranji Padang Minggu (9/6) siang kemaren.
Dari info yang masuk, saat penemuan jenazah disekujur tubuh korban ditemukan banyak luka lebam, baik di bagian perut, rusuk, dada, punggung, hingga lengan kiri.
Atas penemuan banyaknya luka lebam ditubuh korban yang diketahui berinisial AM (15) warga Lubuk Kilangan, Kota Padang tersebut diduga merupakan korban penganiayaan.
Selain itu dikabarkan pihak keluarga telah melakukan pelaporan atas adanya indikasi dugaan penganiayaan ke Polresta Padang, Senin 10 Juni 2024.
Terpisah Kasi Humas Polresta Padang, Ipda Yanti Delfina, membenarkan jika pihak keluarga telah melakukan pelaporan ke polisi. menurutnya pihak keluarga melaporkan ke polisi terkait adanya kejanggalan yang ditemukan di tubuh korban yang mengarah kepada dugaan tindakan penganiayaan dan kekerasan.
Saat ini laporan tersebut telah ditindak lanjuti dengan dilakukannya penyelidikan, sambung Yanti lagi.
Sebelumnya, seperti diketahui warga kawasan Kampung Lalang, Kelurahan Pasar Ambacang, Kuranji,q digegerkan dengan penemuan mayat seorang remaja pria di Batang Kuranji tepatnya di bawah jembatan Bypass KM 9, pada Minggu (9/6) siang sekira pukul 11.45 WIB.
Saat ditemukan oleh salah seorang pekerja Kafe, korban masih berpakaian lengkap yakni memakai baju kaos warna hitam serta celana panjang warna krem.
Penemuan mayat seorang remaja pria di bagian sungai yang dangkal dan hampir mengering oleh salah satu karyawan kafe bernama Satrio tersebut sangat cepat menyebar. Ironisnya tutur beberapa warga, ditemukan sejumlah luka lebam di beberapa bagian tubuh korban sehingga ada kecurigaan yang bersangkutan diduga merupakan korban penganiayaan. (dil)